Jumat, 21 Agustus 2009

Rangkaian Perjalanan ke Singapore

Menempuh perjalanan ke Singapore, bagi kita yang tinggal di Indonesia tidak susah kok. Kita bisa menempuh dengan jalan udara atau jalan laut. Hmm berhubung saya ke sana naik jalur laut maka saya akan ceritakan beberapa tips ketika kita melakukan perjalanan ke Singapore.

Jika kita ke Singapore kita bisa melewati tiga pelabuhan. Salah satunya adalah pelabuhan di daerah Batam Center. Saat saya dan beberapa teman ke sana tidak ada kesan istimewa di pelabuhan ini. Bangunan tiga lantainya tidak membuat saya terlalu tertarik menceritakan pada sobat lirak-lirik.



Meski begitu ketika kita akan pergi melewati pelabuhan ini menuju Singapore, kita harus menyiapkan hal-hal berikut:

1. Kita harus menyiapkan pasport kita.
2. Bagi yang ingin bebas fiskal, maka keluarkanlah NPWP yang kita miliki.
3. Jangan sampai meninggalkan potongan kertas yang terbuat dari karton (kertas ini berisi informasi kapan kita datang dan kapan kita akan kembali ke negara asal kita), sebab jika kita meninggalkan potongan kertas tersebut resikonya kita tidak bisa balik lagi ke Indonesia.
4. Perhatikan dengan jelas kapan kita datang dan kapan kita akan pulang. Jangan sampai kita coba-coba mengeluarkan jadwal kepulangan, kalau tidak mau berurusan dengan pihak keimigrasian.
5. Perhatikan kondisi fisik badan kita, usahakan badan kita tidak dalam keadaan demam. Karena bila kita demam, kita akan dicurigai terkena flu-flu aneh semisal flu burung atau flu ayam. So berhati-hatilah….
6. Kalau memang memungkinkan sobat lirak-lirik bisa membawa masker untuk berjaga-jaga agar tidak terkena penyakit, sst karena lalu lalang tourist kita harus berhati-hati dan waspada sebagai langkah pencegahan penyakit.
7. Jangan bawa narkoba! Di sini pengedar narkoba bisa kena hukuman mati lho! So, waspadalah, waspadalah, waspadalah, hahahaha….

Nah itulah hal-hal yang harus kita persiapkan sebelum menginjakan kaki dan memulai perjalanan di Singapore, so sudah siap-siap? Ayo kita berangkat….

Salam Jalan-Jalan


Mas Senda
Sang Lirak

Tidak ada komentar:

Posting Komentar